rexco

Memilih Rexco Untuk Merawat Rantai Motor

Rantai Motor merupakan komponen vital bagi kendaraan sepeda motor dalam meneruskan daya putar mesin motor melalui gir depan & gir belakang untuk menggerakkan roda belakangNamun seringkali rantai motor diabaikan begitu saja. Kalau sudah putus, barulah penyesalan datang.

Untuk motor matic yang sekarang banyak berkeliaran di jalan raya bisa bernafas lega karena tidak dipusingkan dengan keberadaan alat yang terkadang dibuat tawuran ini. Namun untuk pemutar roda yang masih mengandalkan rantai, perlu tips yang benar agar penyesalan tidak datang.

Tips merawat rantai motor dengan Rexco

Sebelumnya perlu diketahui bahwa cara kerja rantai memerlukan Drive Chain Kit (Rantai Roda Set) yang terdiri dari: Rantai Roda (Drive Chain), Gir Depan (Sprocket Drive), Gir Belakang (Sprocket Driven). Ketiganya harus sama-sama dalam keadaan kondisi prima agar hasil bisa maksimal.

Alfons, Marketing PT Altama Surya Arsa (ASA) selaku produsen Rexco memberi tips jika ingin mendapatkan hasil yang sempurna pada perawatan rantai motor seperti yang saya kutip dari www.otosia.com.

Sebaiknya rantai motor dibersihkan dulu dengan Rexco 50 agar segala macam sisa pelumas lain, kotoran, dan debu rontok. Setelah itu lumasi rantai motor dengan Rexco 25 chain lube.

Rexco 50 merupakan cairan serbaguna yang melindungi besi dan aluminium dari karat dan korosi. Sanggup melepaskan mur dan baut yang berkarat dengan kemampuan penetrasi yang cepat, juga melumasi dan menghilangkan bunyi decit akibat gesekan benda metal.

Sementara pelumas rantai Rexco 25 bekerja melumasi dan memperlambat pengikisan pada rantai dengan kemampuan melekat yang baik dan tahan terhadap air, memperpanjang usia penggunaan rantai pada roda gigi, disamping juga mencegah korosi dan menjaga performa kerja rantai dalam beban yang tinggi.

Rexco 25 bukan sebatas dipakai pada perawatan rantai motor saja, melainkan bisa buat sepeda, gergaji mesin, roda gigi mesin, mesin pengangkut barang atau mesin katrol. Rexco 25 punya lubrikasi 3 kali lebih tinggi dari merek lain. Produk kami tidak ada kadaluarsa, sepanjang tidak terkena matahari langsung. Bahkan disimpan 10 tahun tidak masalah.

Saat ini varian produk Rexco sudah tersebar di seluruh kota-kota besar di seluruh Indonesia. Rexco ditawarkan dengan harga kompetitif dan tersedia dalam beberapa ukuran botol. “Jika ada konsumen atau bengkel yang ingin bukti soal kualitas produk Rexco, kami siap membuktikannya langsung,” ujar Alfons. Oleh karena itu mengapa saya memilih Rexco dibandingkan merk lain.

Blog Kang Andre

About the Author: Kang Andre

Cuma seorang amatir yang mencoba membuat blog untuk menulis online. Mana suka, suka-suka, suka mana. :)

You May Also Like

2 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *